Membangun Karakter Anak Dengan Peduli Lingkungan Sekolah

Adiwiyata sebagai ujung tombak dalam kurikulum

Pendidikan di Era Millenial

Pemberian sertifikat Adiwiyata dari Bupati Banyuwangi ”Bapak Azwar Anas” kepada SMP Negeri 1 Bangorejo memberi angin segar kepada seluruh keluarga besar SMP Negeri 1 Bangorejo. Serifikat adiwiyata merupakan penghargaan khusus sebagai tanda mampunya sekolah melihat potensi anak-anak kelas 7 sampai kelas 9 untuk menjaga lingkungan sekolah, sekaligus memanfaatkan alam sebagai karakter pembelajaran yang ada di dalam maupun luar kelas.

Kegiatan adiwiyata di SMP Negeri 1 Bangorejo menjadi lahirnya kebijakan berwawasan lingkungan. Hal ini dibuktikannya gerakan ada sampah ambil yang di singkat dengan slogan (GASA) dengan melibatkan seluruh siswa, guru maupun karyawan yang ada di lingkungan SMP Negeri 1 Bangorejo.